Penulis Fabian Januarius Kuwado | Editor Caroline Damanik JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menceritakan pengalamannya berbincang-bincang dengan 'gamers' Mobile Legends, Jess No Limit. Di depan sekitar 1.000 orang peserta Young on Top National Conference 2018 di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Sabtu (25/8/2018), Presiden awalnya bercerita mengenai anak-anak muda yang harus pandai memanfaatkan peluang. Cerita pun berlanjut ke soal pertemuannya dengan Jess No Limit atau yang memiliki nama asli Tobias Julian itu. "Tiga hari lalu saya ketemu Jess No Limit. Saya bertanya, pekerjaanmu apa?" kata Jokowi membuka cerita. "Dia bilang, main eSport dan Mobile Legends," lanjut dia. Baca juga: Jokowi: Saya Sering Dibilang, Bapak Ndeso Banget Sih... Jokowi mengaku, sejujurnya tidak terlalu mengerti mengenai itu. Oleh sebab itu, Jokowi memintanya untuk menjelaskan secara umum apa yang dikerjakan Jess No Limit. "Saya minta, ceritainlah seperti apa. Dia cerita. Oh ngerti, ngerti saya," ujar Jokowi. Satu hal yang membuat Jokowi penasaran, lanjut dia, adalah apakah aktivitas Jess No Limit mampu menghasilkan uang. Rupanya, Jokowi baru menyadari bahwa bermain game online pun mampu mendatangkan penghasilan dalam jumlah besar. "Dia enggak ngaku sih dapat berapa ya, tapi bisa saya pastikan setiap bulan itu bisa ratusan juta," ujar Jokowi. Baca juga: Kompas TV Siarkan Langsung Kompetisi eSports Mobile Legends Menurut Presiden, zaman memang sudah berubah. Dunia dihadapkan pada perubahan yang bernama revolusi industri 4.0 yang ditandai dengan perkembangan teknologi modern. Bahkan, perkembangan teknologi baru itu bisa menciptakan profesi yang benar-benar baru dan tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Salah satunya adalah seperti yang dilakoni Jess No Limit.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cerita Jokowi Penasaran kepada Gamers "Mobile Legends", Jess No Limit",
sumber : https://nasional.kompas.com/read/2018/08/25/12443251/cerita-jokowi-penasaran-kepada-gamers-mobile-legends-jess-no-limit.
Penulis : Fabian Januarius Kuwado
Editor : Caroline Damanik
WHAT'S NEW?
Loading...
!doctype>
0 komentar:
Posting Komentar